Bantu Polisi Amankan Arus Mudik, 2.000 TNI Diterjunkan

0

SEBANYAK 2.000 aparat TNI, dikerahkan untuk ikut membantu jajaran Polri dalam pengamanan arus mudik Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriyah, yang disebar di sejumlah titik, khususnya yang dianggap titik rawan di Bumi Tambun Bungai.

“MEMANG ada personil yang disiagakan khusus, dalam tiga gelombang. Meskipun pada hari rayanya tetap ada yang disiagakan khusus, karena kita juga harus membantu Polri dalam pengamanan,”kata Danrem 102 Panju Panjung, Kolonel Arm M Naudi Nurdika, Jumat (23/6/2017).

Hal tersebut disampaikannya usai acara buka puasa bersama dan silaturahmi dengan sejumlah insan pers, di Rumah Makan Pondok Bambu Palangkaraya. Diakui M Naudi Nurdika, memang untuk pengamanan arus mudik merupakan tanggung jawab Polri, namun TNI tetap ikut mempersiapkan bantuan apabila dibutuhkan, selain jumlah personil yang telah dikerahkan.

Menurut Naudi, keberadaan jurnalis dinilai sangat berperan untuk membantu menyampaikan informasi kegiatan jajaran TNI bagi masyarakat, sehingga masyarakat akan mengetahuinya.”Dengan menjalin terus hubungan kita, kedepan pemberitaan akan kita tingkatkan lagi. Tidak hanya untuk mengangkat citra TNI. Tapi juga bahwa kegiatan TNI yang banyak tidak diketahui masyarakat akan terekspos,”ujarnya.

Selain itu, menurut dia, insan pers juga akhirnya akan memahami, apa saja tugas TNI. Seperti dalam waktu dekat dilaksanakan TNI Manunggal Membangun Desa (TMDD),yang pada tahun ini sebanyak tiga tahapan yakni April, Juli dan Oktober 2017 mendatang.(jejakrekam)

Penulis :  Tiva Rianthy

Editor   :  Didi G Sanusi

Foto     :  Tiva Rianthy

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.