Isu Berkembang, Kemenag Ingatkan Jaga Silaturahmi

0

KANTOR Kementerian Agama Kabupaten Barito Utara mengundang sedikitnya empat panti asuhan di Kota Muara Teweh untuk buka puasa bersaa dengan unsur pejabat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) dan kepala satuan organisasi perangkat daerah (SOPD), Senin (12/6/2017).

RATUSAN anak yatim ini  berbaur dengan warga lainnya sambil mendengarkan tausyiah yang disampaikan Ustadz Saipul Rahman, Lc dari Muara Teweh. Dalam ceramahnya ustadz kelahiran Jawa barat ini mengingatkan puasa selain menahan haus dan lapar. juga mengajarkan untuk bersabar.

“Hikmah di balik sabar bisa mengantar umat dalam membentuk pribadi yang beriman dan bertaqwa. Karena Allah SWT bersifat Rahman dan Rahim. Dengan sifat itu, makanya Allah SWT sayang kepada manusia. Karena setiap disayang pasti dikasih,”kata Saiful Rahman.

Sementara itu, Kepala Kementerian Agama Barito Utara Tuaini Ismail mengatakan, dengan buka puasa bersama akan terjalin silaturahmi antar masyarakat. Menurut Tuaini, apalagi  sekarang merupakan memasuki tahun politik, di mana di tengah masyarakat terjadi berbagai macam isu. Oleh sebab itu melalui puasa Ramadhan diambil hikmah, terutama jangan saling mencaci maki antar sesama. “Jangan kita saling mencari kesalahan dan kelemahan yang sifatnya akan membuat masyarakat resah. Melalui momentum Ramadhan, mari kita jalin silaturahmi,”pungkas Tuaini.(jejakrekam)

Penulis : Syarbani

Editor   : Didi G Sanusi

Foto     : Syarbani

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.