Menyamar Jadi Pembeli, Mahasiswa Amuntai Penjual Sabu Dicokok Polisi

0

JANGAN dekat-dekat dengan narkoba. Jika tidak, fatal akibatnya. Gara-gara menghendak menjual narkoba jenis sabu-sabu, seorang mahasiwa di salah satu perguruan tinggi di Amuntai, Kabupaten Hulu Sungai Utara, harus berurusan dengan hukum.

PENANGKAPAN Roni, warga Desa Ujung Murung ini langsung dipimpin Kapolsek Amuntai Selatan, IPDA Herry Saputra bersama anak buahnya di Desa Jarang Kuatan, Kamis (18/5/2017), sekira pukul 13.30 Wita.

“Roni yang masih berstatus mahasiswa ini diduga ingin mengedarkan sabu-sabu, ketika itu anggota Polsek Amuntai Selatan tengah menyamar sebagai calon pembeli. Benar saja, ternyata Roni ini adalah penjual sabu-sabu yang disimpan dalam bungkusan kertak rokok warna biru seberat 0,39 gram,” kata Kapolres Hulu Sungai Utara (HSU) melalui Kasubag Humas, IPTU Alam Sakti Swara kepada jejakrekam.com di Amuntai, Kamis (18/5/2017).

Akhirnya, Roni pun harus meninggalkan bangku kuliah dan terancam tak bisa meraih titel sarjana, karena dia langsung diamankan Polsek Amuntai Selatan untuk menjalani proses hukum. (jejakrekam)

Penulis  : Muhammad Yusuf

Editor    : Didi G Sanusi

Foto       : Sahabat News.com

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.