Erwin Titip Masalah Hilangnya 183 Detonator Adaro kepada Rachmat

0

KAPOLDA Kalimantan Selatan yang baru Brigjen Pol Rachmat Mulyana berjanji melanjutkan apa yang sudah dijalankan pendahulunya Brigjen Pol Erwin Triwanto. Menurut dia, semua yang telah dilakukan seniornya tersebut sangat baik demi kemajuan institusi.

“DISIPLIN anggota cukup baik selama Pak Erwin. Itu yang juga saya teruskan dan tingkatkan,” katanya usai Farewel Welcome Parade di Polda Kalsel, Banjarmasin, Sabtu (29/4/2017). Rachmat juga mengaku akan berkoordinasi secara internal terlebih dahulu untuk menjalankan roda organisasi Polri di Polda Kalsel, sebelum menyusun kebijakan untuk masa kepemimpinannya.

Sementara itu, Brigjen Erwin Triwanto mengaku meninggalkan satu kasus yang diakuinya sebagai hutang untuk dituntaskan Kapolda penggantinya. Kasus yang dimaksud Erwin tidak lain adalah hilangnya 183 buah detonator yang raib di salah satu warehouse PT Adaro Indonesia di Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan. Erwin yang kini naik satu bintang menjadi Kapolda Kalimantan Barat ini menyebut dampak dari kejadian ini menyebabkan Adaro menghentikan kegiatan peledakan di sejumlah lokasi tambang yang tersebar di Kabupaten Tabalong, Balangan maupun Barito Timur, Provinsi Kalimantan Tengah.(jejakrekam)

Penulis : Iman Satria

Editor   : Firman

Foto      : Ahmad Rofiq

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.