Boyong 150 Orang, Kontigen HSU Target Lima Besar di POPDA 2017

0

AJANG Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Tingkat Kalimantan Selatan di Banjarmasin, kontingen Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) diminta untuk membawa nama daerah dengan meraih prestasi yang membanggakan. Hal itu diungkapkan Bupati HSU, H Abdul Wahid saat memimpin prosesi pelepasan para atlet dan ofisial di halamam Pemkab HSU, Jumat (24/3/2017).

WAHID mengungkapkan POPDA merupakan salah satu ajang olahrga terbesar untuk para pelajar yang sangat bermanfaat untuk memberikan pencitraan yang positif terhadap sekolah, melalui prestasi terbaik di even tingkat provinsi.

“Ini juga menjadi jalan untuk membangun dan mempersiapkan generasi yang berkualitas, dan pembentukan sumber daya manusia (SDM) harus ditopang oleh jasmani sehat dan kuat,” ujar H Abdul Wahid, dalam arahanya kepada Kontingen POPDA di halaman Pemkab HSU.

Mantan wartawan ini, membeberkan prestasi yang diraih atlet HSU di tingkat nasional maupun kalsel, bahkan di internasional. Ia menyadari, secara umum prestasi olahraga yang ditorehkan daerah harus lebih ditingkatkan lagi. “Khususnya dalam ajang popda, karena prestasi kita masih jauh dari harapan. Pada POPDA 2016, HSU masih berada di peringkat 10 dari 13 kabupaten dan kota dengan hanya dapat meraih satu emas, satu perak dan empat perunggu,” tuturnya.

Masih menurut Wahid, di POPDA 2017 ini, Kabupaten HSU berusaha dan berjuang dengan maksimal untuk meningkatkan prestasi atlet HSU. “Minimal target kita masuk lima besar di POPDA 2017 ini,” ujar mantan Ketua DPRD HSU ini.

Sementara itu, laporan Ketua Kontingen POPDA HSU H Hasmi Rivai mengungkapkan jumlah kontingan Kabupaten HSU sebanyak 150 orang. Rinciannya,  15 orang mengikuti cabang olahraga atletik, 5 pelatih dan offcial,  kareta 12 orang, 4 pelatih, judo 14 orang, 5 pelatih, gulat 22 orang, 5 pelatih, 8 atlet renang ditambah  4 pelatih. Kemudian, 8 pelajar yang mengikuti cabor panahan, 4 pelatih, taekwondo 5 orang, 4 pelatih, 6 orang mengikuti pertandingan bola voli pantai, 3 pelatih, tiga atlet dayung, 3 pelatih dan 5 atlet tinju dan didampingi 3 pelatih.

Hasmi Rivai yang juga Kepala Kepala Dinas Pemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten HSU ini memberi gambaran bahwa POPDA 2013, Kabupaten HSU hanya bisa menduduki peringkat 11. Kemudian, pada 2014  berada di rangking 12,  lalu POPDA 2015 berada di posisi 13. “Sedangkan, pada POPDA 2016, HSU mampu menduduki peringkat 10 dari 13 kabupaten kota se-Kalsel. Tahun ini, kami targetkan masuk lima besar,” tandasnya.(jejakrekam)

Penulis   : Yusuf

Editor     : Didi GS

Foto       :  Yusuf

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.